Peringatan HUT RI ke-78, Ambengan Festival 2 Kembali Hadir

Pemdes Ambengan 21 Agustus 2023 12:40:02 WITA

Dengan tema “ Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”, Ambengan Festival 2 kembali hadir untuk menyemarakkan HUT RI Ke-78 yang diselenggarakan di Lapangan Penyucian Desa Ambengan yang di mulai dari pukul 06.00. (15/8)
Beragam macam kegiatan di selenggarakan pada kesempatan ini, yang di awali dengan “Jalan Santai” yang dimana kali ini rutenya lebih pendek dari tahun lalu mengingat banyaknya acara yang akan di suguhkan pada hari ini. Kemudian di lanjutkan dengan Senam Ibu-ibu PKK, serta senam Zumba yang di ikuti oleh DPRD Kabupaten Ibu Lilik Nurmiasih, dan DPRD Provinsi Bali Ibu Aries Sujati. Tidak ketinggalan perlombaan yang di tunggu-tunggu oleh warga Desa Ambengan yaitu Perlombaan Tarik Tambang antar banjar dinas se-Desa Ambengan serta perlombaan tingkat TK, SD, dan SMP terlihat antusias mereka dalam mengikuti Lomba Lari Karung, Panjat Pinang dan Makan Kerupuk serta di iringi dengan pengundian  Kupon Jalan Santai dan hadiahnya.

Adapun yang menghadiri Bapak Camat yang di wakili oleh Bapak Sekretaris Camat I Komang Budiarsana S.E, I Wayan Teren S.H DPRD Buleleng, I Gusti Ayu Aries Sujati DPRD Provinsi yang di damping oleh Bapak Agus Suradnyana, I Ketut Susila Umbara DPRD Kabupaten, Ni Made Lilik Sujati DPRD Kabupaten Made Nyiri yasa S.Sos.M.M.A Pemucuk LPD Desa Ambengan, Ketut Suartana sebagai Tokoh Masyarakat, I Wayan Puger Kelian Desa Adat Ambengan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Acara dilanjutkan kembali pada sore hari sebagai Puncak Acara diawali dengan Tari Sekar Jagat dilanjutkan dengan Sambutan dari Ketua Panitia, Perbekel Ambengan Nyoman Seri, Kemudian dilanjutkan dengan Penyerahan Piagam Penghargaan dan Piala bagi seluruh peserta Lomba, di antaranya Kejuaraan Karate Lemkari Ranting Perbekel Cup II Tahun 2023, Lomba Tarik Tambang, dan Turnament Futsal Perbekel Cup V di lanjutkan dengan Tari Joged, Penampilan Rare Kual dan Realist Band Lokal,  Ambengan Festival di tutup dengan penampilan DJ Mahesa.

Komentar atas Peringatan HUT RI ke-78, Ambengan Festival 2 Kembali Hadir

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Ambengan

tampilkan dalam peta lebih besar